Selasa, 27 Desember 2016

MENGENAL ULAMA DALAM BIDANG RASM AL QURAN (Isbat dan Hadf)



(Contoh perbedaan antara kedua Imam Addani dan Abu Dawud, dalam bab  Hadf atau Isbat Alif )
Banyak mungkin di antara kita  yang belum mengetahui metode penulisan al quran Standar Utsmani yang di pakai di belahan dunia ini Rasm dan dobtnya(tulisan dan tanda baca),secara garis besar mushaf standar usmani yang di pakai di belahan bumi islam ini yang bacaannya  berdasarkan riwayat Imam Hafs dari Asim  ada sekitar 4 mushaf utama( yang paling banyak dipakai),yaitu mushaf Standar Madinah, Mushaf Standar Pakistan(Taj) dan Mushaf Standar Turki, yang oleh ulama rasm secara keseluruhan menggunakan Madzhab Ulama Rasm Masyriq sedangakan yang selain riwayat bacaan Imam Hafs Ada Mushaf Muhammadi Standar Mushaf Wilayah Maghrib(Negeri Arab Bagian Magrib) dengan riwayat bacaan Imam Warasy , juga mushaf Maghrib dengan riwayat bacaan Imam Qolun yaitu Mushaf Standard Jamahiriyah Libiya.

Dengan berbagai riwayat bacaan imam  tersebut secara rasm penulisan  dan  ragam tanda baca tersebut setidaknya ada 2 ulama besar yang mempelopori tata cara penulisan terkait Hadf, Isbat,Wasl, Fasil, Ziyadah, Hamz, Badal dan lainnya yaitu Imam Abu Ammr Addani dan Imam Abu Dawud An-najah.

Maksud dari varian tanda baca adalah Dobt dan Rasm seperti contoh penulisan kalimat (مُبَارَكٞ) yang di al-quran ada sekitar 4 tempat  (Mubaarokan) Sekitar 4 Tempat (Tabaaroka) sekitar 9  tempat bacaan, secara bacaan sama, tetapi secara penulisan akan kita dapati perbedaan penulisan antara Mushaf Madinah dengan Mushaf Standar Pakistan, Standar Libiya, Standar Turki,juga Standar Indonesia,ada yang di Isbat Alif-Nya (tetapkan alifnya sesuai Qoidah nahwu saraf dalam bahasa arab yang kita kenal) atau di Hadf ( di buang alifnya ) kedua metoda penulisan tersebut semua berdasarkan ilmu rasm al quran yang di pelopori para Imam rasm.

Dalam ilmu hadis kita mengenal Saikhoni Fi  Hadis yaitu Imam Bukhari dan Imam Muslim (2 ulama ahli dalam bidang hadis) pun dalam ilmu rasm al-quran ada istilah Saikhoni Fi Rasmil Qur’an(2 ulama ahli di bidang rasm alquran) yaitu Imam Abu Amr Addani dan Imam Abu Dawud Annajah .selain syaikhoni banyak juga ulama ahli rasm lainya seperti Imam Asy Syatibi, Imam Suyuti, Balanasi, Imam Attunisi, dan lain sebagainya.

Kita akan dapati nama kedua ulama tersebut, pada Mushaf Cetakan Madinah,Mesir dan lainnnya(Duwal Arobiyah) atau Mushaf Libiya halaman tambahan terahir pada mushaf, yang memberikan info keterangan tentang metoda penulisan yang di pakai pada mushaf tersebut, seperti Mushaf Madinah menggunakan metoda Penulisan Imam Abu Dawud Annajah dan Mushaf Libiya Menggunakan Metoda Penulisan Rasm Dari Imam Abu Amr Addani dengan berbagai rujukan kitab milik keduanya.(bab Ta’rif bihadal mushaf)

Contoh perbedaan antara kedua Imam Addani dan Abu Dawud antara yang di Hadf dan yang di Isbat.dan yang di Hadf Abu Dawud dan tidak di hadf Addani. Contohnya:


1.Kata () di alquran di tulis Nakiroh dan Ma’rifat, dalam al quran kata tersebut Tertulis dalam 26 tempat,seperti (),Al Baqarah 42,188.dan lainnya.dan () Al A’raf 139,Hud 16.( ) Ali Imran 191,Shad 27.Imam Addani mengisbat(menetapkan) penulisan Alif pada 24 tempat dari 26 tempat dan yang 2 tempat di Hadf.yaitu pada bentuk nakiroh Marfu() Al A’raf 139,Hud 16. Selain kedua tempat tersebut penulisan Alif di Isbatkan. dan yang seperti itu adalah Mushaf Taj,Mushaf Libiya,sementara Imam Abu Dawud membuang semua alif pada semua tempat tidak ada pengecualian sebagaimana Imam Addani mengecualikan 2 tempat ,dan mushaf dengan penulisan seperti ini(Hadf Alif) adalah Mushaf Madinah.(pada mushaf Madinah semua Alif di Hadf pada kedua 26 tempat tersebut)

2.Kalimat ()Dan () keduanya terdapat dalam alquran,terdapat dalam tiga tempat,Al A’raf 137,Assafat 5,Al Maarij 40,Imam Abu Amr Addani menghadf Alif pada 2 kata tersebut,yaitu yang terdapat dalam surat al maarij saja,dan beliau Mensukut(mendiamkan terhadap penulisan yang lainnya) /tidak di bahasnya,maka pendiammannya itu menjadi isbat dalam metodanya, mushaf yang penulisannya seperti itu Mushaf Taj,dan Mushaf Libiya, Mushaf Standar Indonesia,Imam Abu Dawud menghadf semua alif pada kalimat yang terdapat dalam tiga surat tersebut,seperti dalam Mushaf Madinah.
3.kalimat () dalam alquran, kalimat tersebut terdapat dalam 7 tempat, seperti () Assaff 4,( ) Al Kahf 21,Assafat 97,dan kalimat lainnya,Alif dalam kalimat-kalimat ini semuanya di Isbat oleh Imam Addani,seperti Mushaf Taj, Mushaf Standar Indonesia dan Mushaf Libiya,dan Imam Abu Dawud menghadf Alif pada semua kalimat tersebut,seperti dalam Mushaf Madinah.
Pembaca dapat membandingkan Secara Langsung pada Mushaf cetak Standar Madinah dan Standar Indonesia beberapa contoh diatas
Contoh Mushaf Madinah Metoda Imam Abu Dawud:
Contoh Mushaf Bombay/Libiya Metoda Imam Abu Amr Addani: 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar